Debat Ketiga: Ganjar Mengejutkan, Anies Lebih Frontal, Prabowo Tergagap

by -97 Views

Suasana debat ketiga Capres yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1). Foto Ricardo/jpnn.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA – Pakar Komunikasi Politik Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Gilang Gusti Aji menyebut capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo tampil mengejutkan dalam debat ketiga Pilpres 2024 berdasarkan kesiapan strategi dan arah sikapnya.

“Pak Ganjar kali ini tampak lebih siap dengan konsep dan strategi. Dia mendasarkan pada data-data. Yang paling menarik ialah dia lebih jelas secara bersikap juga,” kata Gilang, Minggu (7/1) malam.

Menurutnya, Ganjar Pranowo telah belajar dari debat sebelumnya manakala dia disebut tidak jelas dalam posisi mendukung atau berlawanan dengan pemerintah.

“Ketidakjelasan positioning menggerus suaranya. Jadi, sepertinya saya melihat dia bersikap (semalam). Sikap yang jelas itu harapannya menarik simpati pemilih,” ujarnya.

Meski begitu, Gilang menjelaskan mendekati Pemilu 2024 semua mulai memiliki pilihan. Kalau lihat beberapa hasil survei, pemilih yang undecided rata-rata di bawah 10 persen.

Selain itu, Gilang menilai capres nomor urut satu Anies Baswedan tetap tetap konsisten dengan strateginya sebelumnya. Bedanya, pada debat semalam Anies lebih frontal dengan menyerang sejak awal.

“Gagasan yang dia bawakan sejak awal memang klir dan cara-cara kampanye yang lebih terbuka mulai berdampak ke suaranya,” tutur Gilang.

Dia memandang gaung Anies mulai menguat meskipun masih di kalangan tertentu saja, sebut saja di kelompok media sosial X.

Pakar Komunikasi Politik Unesa Gilang Gusti Aji menyoroti capres Ganjar Pranowo yang tampak lebih jelas bersikap dari debat pertama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News