Poco akhirnya merilis smartphone terbaru, C65 secara global pada Rabu (8/11). Foto: Poco
jpnn.com, JAKARTA – Poco akhirnya merilis smartphone terbaru, C65 secara global pada Rabu (8/11).
Ponsel asal China itu membawa sejumlah spesifikasi andal seperti kamera utama 50MP dan chip besutan MediaTek Helio G85.
Secara spesifikasi, Poco C65 menggunakan layar 6,6 inci untuk pengalaman menonton yang imersif.
Selain layar besar, ponsel itu didukung refresh rate 90Hz untuk tampilan yang mulus.
Dalam siaran persnya, Rabu (8/11), Poco C65 dibekali dengan kamera yang memiliki 10 filter film dan satu bingkai film.
Terdapat dua kamera di bagian belakang yang masing-masing memiliki sensor utama 50MP dan lensa makro 2MP.
Sementara itu, kamera depan ponsel itu dibekali sensor 8MP yang memiliki soft light ring untuk menciptakan efek cahaya alami bahkan dalam kondisi minim cahaya.
Poco melabeli C65 sebagai ponsel entry-level. Chip MediaTek Helio G85 disematkan pada ponsel itu untuk memenuhi kebutuhan penggemar gamers.
Poco akhirnya merilis smartphone terbaru, C65 secara global pada Rabu (8/11). Berapa harganya?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News